Senator: Paket Ekonomi Jokowi Belum Sentuh Sektor Agraria

Wakil Ketua Komite IV DPD RI Budiono mengeluhkan paket ekonomi jilid I sampai III yang dicanangkan kabinet kerja Jokowi-JK  belum berpihak kepada ekonomi daerah, khususnya pemberdayaan petani. Padahal, mayoritas penduduk Indonesia mencari duit di sektor agraria.

“Kita harus akui bahwa mayoritas penduduk Indonesi di agraria tapi kebijakan yang dikeluarkan belum sentuh petani secara langsung,”ujarnya saat diskusi Senator Kita di Jalan Raya Kebun Sirih, Gedung Dewan Pers, Jakarta Pusat, kemarin.

Kondisi masyarakat di daerah masih sulit seperi daya beli makin merosot dan gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) terjadi dimana-mana.

“Ya, seharusnya kebijakan yang dirancang itu bisa melibatkan daerah, baik pemda maupun pelaku usaha agar bisa sentuh rakyat,” kata dia.

Di samping itu, paket Presiden Joko Widodo belum mencerminkan keberpihakan pemerintah mengatasi harga serta kelangkaan pupuk di kalangan petani daerah.

“Kelangkaan pupuk, pekerja pun sulit, karena tidak ada kepastian, karena harga yang fluktuatif ketika panen. Misalnya tomat dan cabai, harga jualnya untuk upah memetik saja tidak mencukupi, ” beber dia. (JP/R-07)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Senator: Paket Ekonomi Jokowi Belum Sentuh Sektor Agraria"

Post a Comment

Admin KalamPos.com percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antar golongan), pasti akan lebih enak dibaca. Yuk, kita praktikkan!