Ribut Soal Sampah, DPRD Bekasi: Ahok Tak Datang, Bantargebang Ditutup !

Komisi A DPRD Bekasi berencana memanggil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama terkait pengelolaan sampah di Bantargebang. Mereka mengancam akan menutup Bantargebang jika Ahok tidak segera menyelesaikan polemik tersebut.

"Kalau dia tidak memenuhi (panggilan DPRD) ya harus diakhiri. Harus diakhiri," kata Sekjen Komisi A DPRD Bekasi, Solihin saat ditemui di DPRD Bekasi, Jl Ahmad Yani, Bekasi, Jumat (23/10/2015).

Maksud Solihin diakhiri adalah Bekasi akan menyetop pembuangan sampah ke Bantargebang dari Jakarta. Solihin mengakui, tanah Bantargebang merupakan milik Pemprov DKI. Namun wilayah tersebut juga bersinggungan langsung dengan Bekasi.

"Namanya diakhiri ya diselesaikan dulu, diakhiri, jangan dikirim (sampah). Jadi intinya, oke di sana punya Pemprov tanahnya, tapi kita punya wilayah bersentuhan dengan warga kami. Harus dilindungi kenapa DKI buang sampah ditolak Bogor, karena tidak mau warganya," katanya.

Solihin mengatakan, sebagai wakil rakyat, ia merasa harus memperjuangkan hak-hak rakyat yang memilihnya. Keberadaan sampah di Bantargebang ini, kata Solihin, telah menyebabkan warga sekitar terdampak berbagai penyakit.

"Kita sekarang ini dewan baru, kami disumpah akan membawa aspirasi masyarakat. Kalau saya tidak menyuarakan mereka, berarti kami zalim tidak amanah," ujar Solihin.

Rencana pemanggilan tersebut, menurutnya tak ada unsur politis. DPRD Bekasi hanya berusaha membela hak-hak rakyat yang telah memilihnya.

"Jadi tidak ada unsur politik. Kami semata-mata untuk mengawal untuk menerima aspirasi masyarakat bantar Gebang dan sekitarnya karena disitu dirugikan. Kesehatan dirugikan ekonomi dirugikan," katanya.

Menurut Solihin, warga Bantargebang banyak yang mengidap penyakit infeksi saluran pernafasan akut (ISPA). Selain itu kondisi air di sekitar Bantargebang juga tidak sehat. Sehingga mereka harus membeli air untuk kebutuhan sehari-hari.

"Ya cobalah, asap aja cuma sedikit bisa kena (ISPA), ini Bantargebang tahunan," ujarnya. (Editor: Eka Sulastri/ sumber:Detiknews)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ribut Soal Sampah, DPRD Bekasi: Ahok Tak Datang, Bantargebang Ditutup !"

Post a Comment

Admin KalamPos.com percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antar golongan), pasti akan lebih enak dibaca. Yuk, kita praktikkan!